Andri Irwanza Humardhani

Dari Wikimedia Indonesia
Loncat ke navigasi Loncat ke pencarian
Andri Humardhani

Andri Humardhani adalah salah satu Pendiri Wikimedia Indonesia.

Andri saat ini menjabat sebagai Ketua Dewan Pengawas Wikimedia Indonesia 2022-2024 dan dalam kapasitasnya yang lain pernah menjabat pula sebagai Bendahara Dewan Pengurus Wikimedia Indonesia 2008-2009.

Andri memperoleh gelar Bachelor of Information Technology (1999) dan Master of Information Technology (2021) dari Queensland University of Technology di Australia.

Sebagai profesional Andri pernah menjabat beberapa posisi eksekutif dan manajerial dalam bidang Teknologi Informasi dan Analytics pada beberapa institusi, baik secara lokal regional maupun internasional.

Andri juga pernah menjabat sebagai pengurus situs Wikipedia bahasa Indonesia periode 2009 sampai dengan 2020. Selain itu Andri juga adalah salah satu pencetus lahirnya Wikipedia bahasa Aceh.